RADARNET.CO.ID | Jakarta - Penyanyi senior Titiek Puspa meninggal dunia di usia 87 tahun pada Kamis(10/4/25) pukul 16.30 WIB.
"Telah wafat sekitar pukul 16:30, Eyang Titiek Puspa di RS Medistra," kata manajer Titiek Puspa, Mia dalam pesan singkat yang diterima ANTARA, Kamis.
Kabar tersebut juga disampaikan oleh label musik Musica Studio. Pihak label mendoakan amal dan kebaikan penyanyi lintas generasi tersebut diterima di sisi Tuhan.
"Semoga Amal Ibadah dan Kebaikan Eyang Titiek Puspa di terima dan ditempatkan di tempat terbaik Allah SWT," kata Musica Studio.
Reporter : Hadi Purwono
Copyright : Antara
Komentar0